HTC akan Tiru Taktik Jualan Xiaomi

Jakarta - HTC bakal menjual ponselnya secara online per bulan 4 Februari 2015. Toko online itu akan tersedia untuk konsumen HTC di Taiwan. Taktik yang sebelumnya sudah diterapkan oleh Xiaomi.

Pada awalnya, HTC hanya akan menjual dua jenis ponsel melalui toko ini, yaitu Desire 816G dan Desire 526G. Keduanya adalah ponsel kelas menengah dengan prosesor octa core, yang juga mempunyai dua slot kartu SIM.


Jika penjualan ini sukses, ke depannya HTC juga berencana akan menjual ponsel-ponsel kelas pemulanya melalui situs ini, yaitu mulai Desember 2015, demikian dilansir gforgames, Kamis (29/1/2015).


Namun perusahaan asal Taiwan itu tetap akan menjual ponselnya melalui toko fisik, karena toko online ini hanya ditargetkan untuk mengisi 10% dari total pendapatan HTC.


Sebelumnya, ada sejumlah perusahaan lain yang juga membuka toko online di Taiwan, yaitu Sony dan Samsung. Ada juga Lenovo yang sengaja membuat divisi ponsel baru bernama 'Shenqi' dan akan membuka toko online pada bulan April mendatang.


Langkah ini sepertinya mengikuti taktik Xiaomi, karena perusahaan itu juga lebih mengandalkan jualan melalui online. Dan mereka sukses menjadi salah vendor ponsel besar dalam waktu yang singkat, salah satunya dengan taktik tersebut.


(asj/ash)