Menurut Wakapolres Jakarta Barat, AKBP Bachtiar Ujang penangkapan dilakukan Sabtu (7/2) lalu. Para pelaku yang berhasil ditangkap yaitu pimpinannya seorang ibu rumah tangga Ria, Indra, Thomas dan Tek Kiang.
"Penangkapan berdasarkan laporan warga dan memang sudah menjadi target operasi polisi. Mereka berjualan judi togel secara online dan lewat fax," ujar Bachtiar di Polres Jakarta Barat, Kamis (12/2/2015).
Bachtiar menuturkan, dalam menjalankan aksinya, Ria dibantu 19 anak buah. Mereka menjual judi togel sindikat internasional ini di seluruh wilayah Jakarta Barat.
"Mereka jaringan luar negeri yaitu Singapura. Tapi operasi dan web dibuat sendiri untuk komunikasi. Webnya www.telak4d.com," terang Bachtiar.
Dalam pengungkapan ini polisi berhasil mengamankan uang tunai Rp 953 ribu, 7 unit mesin fax, kalkulator kecil, ponsel, laptop, 9 unit Key Klik BCA, 1 unit Key Klik Mandiri dan kertas rekap. Saat ini polisi juga masih mencari belasan anak buahnya yang masih belum tertangkap.
"Belasan anak buahnya masih DPO. Kami berharap masyarakat dapat memberikan informasi untuk memberantas judi togel di wilayah Jakarta Barat," tutup Bachtiar.
(spt/ash)