HTC: Smartwatch Melenceng Jauh dari Konsep!

Jakarta - Smartwatch besutan berbagai produsen telah membanjiri pasar dengan berbagai model dan fungsi. Namun HTC mengganggap wearable gadget yang ada di pasaran tak sesuai dengan konsep yang sesungguhnya. Lantas seperti apa?

Meski belum merilis smartwatch, HTC bukannya berdiam diri. Produsen Taiwan ini mengaku siap berkompetisi di ranah wearable gadget mulai tahun 2015 nanti. Hal itu disampaikan sendiri oleh Jason Mackenzie yang menjabat sebagai Head of HTC Americas, meski tak mengungkap rentang waktunya.


Namun yang menarik adalah pernyataan yang disampaikan oleh Drew Bamford. Orang yang disebut bertanggung jawab menangani pengembangan smartwatch di HTC Creative Labs itu mengatakan smartwatch yang ada saat ini telah melenceng dari konsep sesungguhnya.


Sayangnya tak dijelaskan lebih detail konsep yang dimaksud. Namun seperti dilansir Re/code, Rabu (8/10/2014), secara singkat HTC mengatakan ingin membuat wearable gadget yang sesungguhnya sebelum memutuskan dilempar ke pasaran.


Sejumlah analis menyebut, konsep wearable gadget yang dimaksud HTC adalah smartwatch seharusnya tak cuma berfungsi sebagai ‘kepanjangan tangan’ dari ponsel.


Tapi juga harus berguna secara langsung bagi penggunanya sendiri sesuai sebutan wearable yang diusungnya, semisal bisa mengetahui kondisi tubuh pengguna secara real-time atau memiliki fungsi-fungsi kebugaran lainnya.


(yud/ash)