PS4 Lebih Menarik daripada Xbox One

Jakarta - Saat ini ada tiga konsol game utama yang beredar di pasaran, Sony PlayStation 4, Microsoft Xbox One, dan Nintendo Wii U. Ketiganya punya ekslusif yang berbeda, dan mengincar pasar gamer yang berbeda pula. Namun ternyata PS4 lebih populer di kalangan para gamer.

Hasil itu didapat dari sebuah survei yang diadakan oleh Japanese Computer Entertaiment Suppliers Association di gelaran Tokyo Game Show 2014. Survei tersebut menunjukkan bahwa PS4 dipilih oleh 23,1% peserta survei.


Menariknya, di posisi kedua adalah Wii U, yang berhasil mengalahkan Xbox One dengan hasil survei 10,4% berbanding 5,9%. Hasil ini mendukung laporan yang lebih dahulu muncul, yang menyebutkan bahwa Xbox One tak terlalu laku di Jepang.


Sementara untuk konsol portable, popularitas PS Vita masih sedikit berada di atas Nintendo 3DS dengan 7,3% berbanding 5,8%.


Seperti yang ditulis Ubergizmo, Selasa (11/11/2014), angka ini menunjukkan bahwa penjualan perangkat game buatan Nintendo ternyata tak seburuk yang dibayangkan oleh banyak orang.


Namun tentu, survei ini hanya dilakukan terhadap para pengunjung Tokyo Game Show. Hasilnya kemungkinan akan berbeda jika dilakukan di negara lain.


(asj/tyo)