"100 orang di antaranya akan melanjutkan program pendidikan S2 (strata dua). Program seperti ini sudah ada sejak tahun lalu dengan anggaran Rp 150 miliar, tahun ini menjadi Rp 500 miliar," kata Dirut Telkom Arief Yahya, di Jakarta, Kamis (23/5/2013).
Upaya yang dilakukan Telkom untuk melalui Corporate University diyakini akan memainkan peranan penting dalam upaya meningkatkan kualitas maupun kompetensi sumber daya manusia di dalam perusahaan.
Sejak diluncurkan pada 28 September 2012 lalu, Telkom Corporate University (Telkom CorpU) melalui Global Talent Program telah menghasilkan sebanyak 109 Global Talent atau pencapaian 109% dari target awal yang hanya 100 orang.
"Sedangkan Program International Certification menghasilkan 363 orang lulusan yang berarti pencapaian sebesar 121 persen dari target awal 250 orang," ujarnya.
(rou/ash)