Bisakah Lensa Autofokus Dipasang Filter CPL?

Jakarta - Apakah lensa autofokus tidak bisa dikasih filter CPL (circular polarizer)? Soalnya saat saya gunakan hasilnya yang didapatkan tidak bagus di lensa kit.

Jawaban:


Lensa kit (paketan) seperti 18-55mm dan 55-250mm bagian depannya akan berputar saat autofokus. Sehingga jika mengunakan filter Polarizer (CPL) sering menjadi masalah. Saran saya adalah setelah autofokus, lensa diset menjadi manual fokus, kemudian putar filter polarizernya sampai mendapatkan efek yang diinginkan.


Setelah itu baru foto. Memang, langkah ekstra ini tidak menyenangkan, tapi memang tidak ada solusi yang lebih baik sampai saat ini, kecuali mengganti lensa yang bagian depannya tidak memutar saat autofokus. Biasanya bisa didapatkan di lensa yang lebih berkualitas.


Juga harus diingat bahwa saat mengunakan lensa CPL, idealnya cahaya dari sisi samping (kanan dan kiri) untuk mendapatkan hasil yang optimal. Jika cuaca mendung dan berkabut, filter CPL tidak banyak berguna atau menimbulkan pengaruh ke foto.

(jsn/ash)


http://us.images.detik.com/content/2013/02/22/1204/copyofenche-tjinbaru2.jpgEnche Tjin Enche Tjin mengenal fotografi sejak tahun 1998 saat menuntut ilmu di jurusan Desain Komunikasi Visual. Di tahun 2007, ia beralih ke fotografi digital. Enche aktif di dalam menulis buku, blog, artikel untuk media massa, dan menyelenggarakan kursus kilat serta tur fotografi. Enche juga menerima jasa fotografi terutama event dan portrait. Website: infofotografi.com , Twitter: @infofotografi.