Marcel, 'Tukang Ketik' Tercepat di Layar Sentuh

Jakarta - Seorang remaja asal Brasil yang sebelumnya menjadi pengetik tercepat di layar sentuh, memecahkan rekornya sendiri dengan mengetik lebih cepat di iPhone 6 Plus.

May 2014, Marcel Fernandes Filho tercatat dalam Guinness World Record dengan prestasi 'Fastest Time To Type A Text Message On A Touchscreen Device'. Rekor sebelumnya dicapai Marcel menggunakan Samsung Galaxy S4, dengan catatan waktu 18 detik 19 milidetik.


Seperti dikutip detikINET dari News Softpedia, Jumat (21/11/2014), Marcel kali ini menggunakan perangkat terbaru Apple, iPhone 6 Plus, dengan kecepatan mengetik 17 detik. Teks yang diketik tidak mudah, dia harus mengetik kalimat sulit tanpa typo, dengan ejaan sempurna dan tanda baca yang lengkap.


Catatan tambahan, rekor mengetik cepatnya yang sekarang disponsori oleh Fleksy, developer software yang merancang salah satu keyboard virtual smartphone yang diklaim terbaik di dunia.


Fleksy memanfaatkan momen dengan memamerkan akurasi aplikasinya dengan mendukung Marcel. Ukuran layar juga menjadi faktor pertimbangan. Mungkin saja, ukuran layar iPhone 6 Plus yang lebar menjadi penolong terbesar dalam pemecahan rekor ini.


(rns/ash)