Horor di Silent Hill Tanpa Sentuhan Tangan Dingin Hideo Kojima?

Jakarta - Di pertengahan bulan Maret 2015 kemarin muncul kabar Hideo Kojima mengundurkan diri dari Konami. Hengkangnya Kojima dari perusahaan game kenamaan Jepang itu ternyata tak hanya berimbas kepada nasib serial game Metal Gear Solid. Game survival horror, P.T/Silent Hill pun terkena imbas.

Hal itu terlihat dari hilangnya logo Kojima Productions dari situs P.T/Sillent Hill. Sebelumnya, logo Kojima Productions tertampang berdampingan dengan logo Fox Engine. Namun, kini logo rumah produksi game milik Kojima itu hilang ditelan bumi.



"Konami telah beralih dari organisasi berbasis studio ke organisasi berbasis headquarter. Jadi, Kojima Productions tidak akan terdaftar sebagai studio lagi. Untuk saat ini, tidak ada update tambahan yang bisa kami share," ujar Juru Bicara Konami dikutip detikINET dari Gamespot, Kamis (2/4/2015).


Silent Hill sendiri pertama kali diumumkan pada saat acara Gamescom 2014 berlangsung. Kala itu, Sillent Hill diperkenalkan dengan nama P.T (Playable Teaser). Oleh Konami, P.T kemudian dirilis secara gratis melalui perangkat PlayStation 4. Kojima sendiri sempat berkelakar jika ia ingin membuat game Sllent Hill yang sangat menakutkan, sehingga gamer bakal gemetaran sepanjangan permainan.


Sebelumnya, logo Kojima Productions juga hilang dari halaman promosi Metal Gear Solid V: The Phantom Pain. Nama Kojima hilang dari daftar karyawan di perusahaan Konami per 1 April 2015, dimana sebelumnya pria berusia 51 tahun itu terdaftar sebagai Executive Content Officer and Director of Kojima Productions.


Beberapa waktu lalu sebuah sumber internal Konami mengatakan kepada Gamespot jika Kojima dan petingginya akan benar-benar meninggalkan Konami setelah kontrak mereka berakhir pada bulan Desember 2015.


(ash/ash)