iPhone 5 Dilaporkan Meledak

Thailand - Kabar kurang mengenakkan soal iPhone 5 datang dari Bangkok, Thailand. Seorang pengguna di Negeri Gajah Putih itu melaporkan jika iPhone 5 kesayangannya tiba-tiba meledak.

Dalam investigasinya, National Broadcasting and Telecommunications Commission (NBTC) menyatakan bahwa ada insiden teknis sehingga mengakibatkan gadget andalan Apple itu meledak.


Insiden yang dimaksud adalah ada baut kecil yang nyangkut di bawah pelindung baterai iPhone 5 nahas tersebut. Demikian dilaporkan Bangkok Pose, Senin (20/5/2013).


Menurut Sekjen NBTC Takorn Tantasit, belum diketahui penyebab masuknya baut tersebut ke bagian yang tak seharusnya. Yang pasti masuknya baut tersebut menyebabkan konsleting dan terjadilah ledakan.


Insiden ini sendiri menimpa Thailand Suwicha Uasomsaksakul. Setelah kejadian, pebisnis 34 tahun itu melaporkannya ke kepolisian Don Muang.


Sebelumnya, Suwicha melakukan aktivitas panggilan telepon sekitar 30 detik ke koleganya. Hingga akhirnya, iPhone 5 tersebut terasa panas berlebih dan mengeluarkan asap. Sontak, Suwicha langsung melempar gadgetnya tersebut.


Apple sendiri telah memberikan responsnya kepada NBTC. Produsen iPhone dan iPad itu menyatakan siap melakukan penyelidikan terkait laporan meledaknya iPhone 5 ini.


(ash/fyk)