Perluas Jaringan, TransIndonesia Gandeng Coriant

Jakarta - TransIndonesia Network memilih Coriant untuk mengembangkan bandwidth services berskala besar di Indonesia dengan mengandalkan solusi yang bisa meningkatkan fleksibilitas pengiriman layanan end-to end yang andal dan efisien di area metro.

Teknologi ini juga memungkinkan TransIndonesia Network mengembangkan efisiensi dan skalabilitas agregasi Ethernet di dalam jaringan, dengan menyederhanakan edge-to-core service provisioning dan pengelolaan jaringan dengan Coriant TNMS.


Lebih lanjut, solusi dari Coriant ini juga akan menyediakan akses langsung ke pelanggan bisnis dan melayani perluasan kapasitas pada infrastruktur DWDM (Dense Wave Division Multiplexing) milik TransIndonesia yang berbasis pada Coriant hiT 7300 Optical Transport Platform.


"Dengan mengantarkan layanan bandwidth yang terukur dan dapat diandalkan secara end-to-end memungkinkan kami untuk memberikan kemampuan layanan yang lebih kepada pelanggan seiring dengan tuntutan kebutuhan bandwith yang terus tumbuh," ujar Andy McLean, CEO TransIndonesia Network, Jumat (27/6/2014).


Coriant juga memungkinkan penyediaan layanan metro edge-to-optical core service provisioning. sementara pada saat yang sama membantu kami untuk meningkatkan pemanfaatan sumber daya jaringan dengan meningkatkan kendali dan visibilitas.


Dipaparkan, Coriant 7090 saat ini telah mulai diimplementasikan untuk mengoptimalkan jaringan di Jakarta, dengan menawarkan perluasan dan dukungan layanan 10G untuk akses ke lokasi di area metro.


Solusi Coriant ini meliputi TNMS, yakni NMS pada umumnya untuk pengelolaan layanan yang seamless di dalam arsitektur multi-layerpacket-optical yang memungkinkan penyederhanaan pada service provisioning dan perluasan jaringan. Next


(rou/rou)