Trio Ixus 'Perpanjang Nafas' Kamera Kelas Pemula

Jakarta - Meski kamera di smartphone sudah semakin canggih, tak lantas membuat kamera saku kehilangan pamor. Hal inilah yang ingin coba dibuktikan Canon dengan melepas trio Ixus terbaru yang bermain di segmen entry dan mid level.

Ketiga produk yang dimaksud adalah Ixus 132, 135 dan 255HS. Untuk Ixus 132 dan 135 mengandalkan kemampuan optical zoom hingga 8x, Canon pun mengklaim hasil jepretan produk kamera digital saku terbarunya tersebut memiliki kualitas prima. Semakin menarik berkat fitur ZoomPlus yang memungkinkan fungsi zoom hingga 16x.


"Berbagai momen menyenangkan tentunya sangat sayang jika terlewatkan. Canon Ixus 132 dan 135 menghadirkan kemudahan dan kenyamanan tersendiri dalam memotret berkat berbagai fitur terbaru yang dimilikinya," tutur Merry Harun, Direktur PT Datascrip, distributor Canon di Indonesia dalam peluncurannya di Canon Store, Kelapa Gading, Jakarta, Selasa (7/5/2013).


Keasyikan menjepret momen pribadi terkadang membuat pengguna lupa diri. Alhasil, tanpa sadar kamera digital pengguna pun sering berada diambang krisis daya.


Menggunakan trio Ixus terbaru, kemungkinan tersebut kini dapat diminimalkan berkat fitur Eco Mode yang dimilikinya. Fitur ini mempu mengontrol tingkat kecerahan layar menjadi lebih redup atau bahkan mati kala kamera tidak aktif digunakan dalam beberapa saat.


"Eco Mode yang ada pada ketiga kamera ini semakin membebaskan pengguna untuk terus mengabadikan momennya tanpa perlu khawatir kehabisan baterai," tambah Merry.


Sebagai penghuni segmen mid level, Ixus 255HS lebih menarik lagi karena telah dibekali sensor CMOS 12,1 MP. Ditambah penggunaan prosesor gambar DIGIC 5 yang memungkinkan proses data visual dengan kecepatan tinggi.


Hasil jepretan pun diklaim semakin tajam berkat kecepatan ISO hingga 6400 serta optical zoom hingga 10x untuk memastikan pengambilan foto dari jarak jauh. Fitur ZoomPlus juga tidak luput disematkan dengan menawarkan fungsi zoom hingga 20x.


Ada pula fitur Hybrid Auto yang terdapat pada Ixus 255HS, memungkinkan pengguna merekam momen selama 4 detik dengan kualitas full HD sebelum akhirnya kamera mengambil gambar. Dengan begitu, pengguna memiliki momen video beberapa saat sebelum hasil jepretan yang sesungguhnya.


Guna memudahkan pengguna, Canon juga telah menyematkan fitur WiFi pada Ixus 135 dan 255HS. Menggunakan koneksi WiFi yang dimilikinya pengguna dapat dengan mudah mengirimkan hasil jepretan pada smartphone miliknya.


Namun untuk melakukan hal tersebut, sebelumnya pengguna wajib menginstal aplikasi Canon Camera Window yang dapat didownload melalui layanan aplikasi GooglePlay (Android) maupun AppStore (iOS).


Melalui aplikasi tersebut penggunanya juga dapat secara instan membagi hasil jepretannya pada situs jejaring sosial seperti Facebook maupun Twitter melalui menu yang tersedia.


Untuk harga Ixus 132 sebagai varian terendah dibanderol dengan harga Rp 1,4 juta dan hadir dalam tiga varian warna yakni silver, biru, dan pink. Diikuti oleh Ixus 135 seharga Rp 1,7 juta. Sedangkan varian tertinggi Ixus 255HS dibanderol dengan harga Rp 2,535 juta.


(ash/ash)