Dari pantauan detikINET, Minggu (28/12/2014), musibah hilangnya kontak pesawat AirAsia ini membuat heboh semua warga social media di Twitter, Facebook, Path, dan instant messaging, sejak tadi pagi.
Bahkan di Twitter pun hingga sore ini, trending topic nomor satu dunia masih belum bergeser dari hashtag #QZ8501 dan #AirAsia yang isinya mayoritas mendoakan. Tak hanya cuitan dari Indonesia saja, warga dunia pun ikut mendoakan yang terbaik.
Laman social media Air Asia yang semula merah menyala, kini telah berganti rupa menjadi kelabu seiring kejadian yang menimpa pesawat Airbus A320-200 dengan nomor registrasi PK-AXC tersebut.
Saat ini operasi pencarian dan penyelamatan masih terus dilakukan. AirAsia pun telah membuka nomor emergency call untuk para keluarga dan kerabat para penumpang di nomor +622129850801.
Dari informasi terakhir yang dirilis maskapai tersebut, AirAsia menyatakan pesawat itu ditumpangi oleh 157 warga Indonesia, tiga warga negara Korea Selatan, satu warga negara Malaysia, dan satu lainnya dari Singapura.
(rou/rou)