Siapa Bilang Domain .id Gak Laku?

Jakarta - Bagi sebagian pihak, domain global seperti .com memang lebih seksi ketimbang .id. Meski demikian, bukan berarti domain .id tak ada yang melirik.

Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI) mencatat pertumbuhan nama domain .id sebesar 21%. Di awal tahun 2014, jumlah domain .id tercatat sebanyak 102.647 domain. Pada akhir tahun 2014 meningkat jadi 123.751 nama domain telah didaftarkan.


Ketua PANDI Bidang Sosialisasi dan Komunikasi Sigit Widodo mengungkapkan, pertumbuhan yang cukup tinggi ini didominasi oleh pendaftaran Domain Tingkat Dua (DTD) co.id dan Domain Tingkat Tinggi (DTT) .id, yang populer dengan sebutan ‘apapun.id’.


"Domain apapun.ID yang baru dirilis pada 17 Agustus 2014 mendapat sambutan hangat dari masyarakat pengguna internet Indonesia,” ujar Sigit dalam keterangannya, Jumat (2/1/2015).


“Hingga saat ini sudah hampir 8 ribu nama domain apapun.ID didaftarkan,” tambahnya.


Meskipun pertumbuhan domain apapun.id terbilang tinggi, pertumbuhan DTD masih mendominasi pertumbuhan domain .id tahun lalu. Sepanjang 2014, domain co.id tumbuh sebanyak 9.449 nama domain.


“Domain co.id semakin dipercaya masyarakat sebagai domain yang trusted dan bersih dari tindakan pelanggaran hukum, sehingga aman untuk situs e-commerce,” ungkap Sigit. Next


(ash/asj)