Adalah Tomnod perusahaan satelit yang mengajak netizen untuk turut membantu pencarian QZ8501. Jadi, Tomnod akan mengambil pencitraan di sekitar lokasi diduga jatuhnya pesawat. Tentu area yang dijepret punya bentang yang sangat luas, bahkan bisa punya diameter ratusan kilometer.
Oleh karena itu, Tomnod mengajak netizen mencari dari hasil pencitraan yang diperolehnya. Tomnod akan melibatkan netizen melalui kampanye pencarian QZ8501 yang akan segera diumumkannya di halaman Facebook dan Twitter miliknya.
Pihak Tomnod sendiri belum dapat memastikan kapan hasil pencitraan dari satelitnya bisa diumumkan ke publik. Namun bila telah siap pihak Tomnod mengatakan akan langsung mengumumkannya lewat Facebook dan juga Twitter, termasuk juga mengirimkan notifikasi via email.
"Kita tidak bisa mengantisipasi kapan tepatnya kita akan dapat mengumpulkan gambar. Tergantung pada siang hari, cuaca dan awan," kata pihak Tomnod, seperti detikINET kutip dari The Sydney Morning Herald, Senin (29/12/2014).
"Kami akan mengirim email dan memberitahu orang-orang di Facebook dan Twitter segera setelah kami meluncurkan kampanye," kata Tomnod lagi.
Menariknya, meski belum sepenuhnya dimulai, tercatat telah ada sekitar 60 ribu fans Facebook Tomnod yang siap membantu pencarian. "Mulai kampanyenya segera, kami siap membantu," ujar salah satu fans Tomnod.
Usaha pencarian mengajak netizen yang dilakukan Tomnod ini bukan yang pertama dilakukannya. Saat kejadian hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370 beberapa waktu lalu Tomnod juga melakukan hal yang sama.
Saat itu ada sekitar 3 juta netizen ikut andil dalam pencarian yang punya rentang area sekitar 24 ribu km persegi tersebut.
(yud/rns)