C-Gen: Gaul di Internet Tak Lantas Amburadul!

Jakarta - Indonesia dikenal sebagai salah satu negara yang mempunyai adopsi internet tercepat dan tertinggi di dunia. Dan kebanyakan pengguna internet di Tanah Air memang adalah anak muda.

Berangkat dari situlah, Profesor Suhono Harso Supangkat dari Institut Teknologi Bandung (ITB) bersama dengan Bubi Sutomo, Dwini Handayani, dan Dr.Bambang Pharmas Setiawan mendirikan komunitas bernama C-generation.


"Komunitas ini sebagai jawaban dari perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang ternyata telah mengubah gaya hidup maupun perilaku anak muda. Kita ingin menjadikan Teknologi Informasi (TI) sebagai konektivitas tidak hanya konsumtif," ungkap Suhono melalui rilisnya yang diterima detikINET, Selasa (29/10/2013).


Diungkapkan olehnya, Indonesia sedang menikmati 'Bonus Demografi' yaitu jumlah anak muda jauh lebih banyak dibandingkan anak kecil maupun orang tua usia tidak produktif. Perubahan ini bisa memberikan dampak positif hingga negatif.


"Anak muda yang banyak terkoneksi dengan internet bisa mengubah budaya bangsa. Alhasil, pembentukan gerakan dan komunitas untuk membawa generasi muda menuju ke arah yang positif adalah hal yang mendesak dan dibutuhkan saat ini," sebutnya.


"Inilah alasan lahirnya komunitas C-Generation yang akan memanfaatkan TI dengan mengedepankan unsur Creative, Collaboration, dan Character. Singkatnya kita maunya Gaul tidak mesti amburadul," katanya.


Deklarasi ini komunitas ini dilakukan di kampus ITB yang dihadiri 400 peserta dan Menteri Pemuda dan Olah Raga Roy Suryo.


(tyo/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!