Makin ke sini Google+ memang makin serius dalam memanjakan pecinta foto, baik untuk penyimpanan, berbagi, maupun pengeditan. Hal ini pun ditegaskan oleh petinggi Google sendiri.
"Kami ingin menjadi arsip hidup Anda," tukas Bradley Horowitz, VP Product Google+. "Foto adalah kunci bagi Google+," tambahnya seperti dilansir dari Forbes, Rabu (30/10/2013).
Keseriusan itu terwujud dalam update kali ini. Beberapa di antaranya adalah mengenai backup foto. Setelah kemampuan mengupload serta backup otomatis foto dalam resolusi penuh hadir di Android, kini kemampuan serupa telah menyambangi Google+ untuk iOS.
Google juga telah menambahkan 1.000 term baru di photo search-nya. Ini memudahkan user untuk mencari foto yang diinginkan dengan kata kunci tertentu, misalnya sunset atau pantai, meski foto tersebut tidak di-tag.
Google+ juga mampu membantu pengguna memilih foto terbaik dengan cara menghapus foto yang dianggap kurang bagus, seperti ngeblur, dan lain-lain.
Pengeditan tahap dasar maupun pengeditan dalam tahap lebih lanjut juga tak luput dihadirkan Google lewat fitur baru di Snapseed maupun dari Nik Collection.
Meski fotografi menjadi fokus update terbaru ini, namun pihaknya mengatakan update lainnya akan menyusul kemudian. Google melaporkan saat ini layanannya memiliki 540 juta pengguna yang mengupload 1,5 miliar foto tiap minggunya. Alih-alih bersaing langsung dengan Facebook atau Twitter, Google+ lebih cenderung berkompetisi dengan 500px dan Flickr.
(sha/ash)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!